Paket Murni Mendaftar ke KPU Ngada

Melalui konvoi panjang dan diantar ribuan masa pendukung,Paket Murni (Raymundus Bena- Bernadinus Dhey Ngebu) mendaftar ke KPU Ngada,Selasa 27 Agustus 2024.

Diterima secara resmi di kantor KPU Ngada oleh Komisioner KPU Ngada yang didampingi oleh Bawaslu Ngada sekitar pukul 14.30 wita,Paket Murni dihantar oleh Ketua dari 14 Partai pendukung selanjutnya Paket Murni melakukan sejumlah proses pendaftaran dan pengisian format administrasi lainnya. Ribuan pendukung yang berkendara roda dua dan empat juga turut mengambil bagian dengan memadati halaman kantor KPU Ngada dan beberapa ruas jalan.

Sebelumnya Paket Murni telah melakukan Deklarasi bersama 14 Partai pengusung berlokasi di kampung Bowaru -Langa. Dalam kegiatan deklarasi tersebut juga hadir tokoh masyarakat yang juga mantan wakil Bupati Ngada dan Bupati Ngada Paulus Soliwoa.

Paulus soliwoa menyatakan memberikan dukungan penuh dan mengajak masyarakat akar rumput untuk memenangkan Paket Murni dan mengembalikan kejayaan masyarakat Ngada.

Dalam Deklarasi tersebut juga dilakukan penandatanganan dukungan oleh 14 pimpinan Partai Politik pendukung setelah orasi pendek.

Dalam pemaparan visi misi,Bakal calon Bupati Ngada Raymundus Bena menjelaskan kepada ribuan pendukung yang datang dari semua Kecamatan di Ngada bahwa Paket Murni akan mengembalikan hak akan akses pelayanan kesehatan masyarakat melalui BPJS bagi seluruh masyarakat Ngada yang belum memiliki BPJS atau BPJS bermasalah dengan target anggaran 15 milyar rupiah.Di bidang Pendidikan,Paket Murni menjanjikan akan memberikan PIP dan KIP versi daerah kepada siswa tidak mampu dan belum terlayani KIP pusat sebesar 5 milyar rupiah.Pemberian pupuk subsidi bagi petani,dukungan anggaran bagi UMKM,Pemberian Tukin ASN selama masa kepemimpinan,mengupayakan masuknya semua tenaga honorer ke database agar mudah terakomodir dalam seleksi P3K atau CPNS serta mengembalikan insentif bagi RT yang ada di Ngada.

Untuk proses verifikasi,KPU Ngada akan melakukan pemeriksaan administrasi Bacalon Murni untuk mendapatkan status Lengkap dan Benar.

Masa pendaftaran akan berlangsung sejak 27-29 Agustus 2024. Jika status administrasi Lengkap dan Benar maka selanjutnya rekomendasi untuk melakukan pemeriksaan kesehatan di Kupang.

Ketua KPU Ngada, Stefania Meo berharap tahapan pilkada serentak berjalan baik, walaupun akan ada dinamika,namun diharapkan agar semua menjaga Demokrasi di tanah Ngada berjalan aman dan damai.

Menurut informasi yang didapat oleh Jurnalis Kominfo Kabupaten Ngada, pada tanggal 29 Agustus 2024 Paket APMJ akan mendaftar ke KPU Ngada.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *