Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Ngada Melaksanakan Sidang Pembahasan 4 Ranperda.

DPRD Kabupaten Ngada melaksanakan Acara Pembukaan Persidangan 1 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Ngada Tahun 2024 Dalam rangka Pembahasan Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD TA.2023, Ranperda Tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Kabupaten Ngada Tahun 2025-2045 dan Ranperda Tentang Perubahan ke Empat Atas Peraturan Daerah Kabupaten Ngada Nomor 12 Tahun 2016 Tentang Pembentukan, Susunan Perangkat Daerah dan Penyelenggaraan Kabupaten layak Anak.

Persidangan Dalam Rangka Pembahasan 4 Agenda tersebut akan dilaksanakan sejak tanggal 8 Juli 2024 sampai tanggal 23 Juli 2024 bertempat di Ruang Rapat Kantor DPRD Kabupaten Ngada.

Bupati Ngada Paru Andreas Yang hadir pada acara Persidangan, Menyampaikan Pengantar Nota Keuangan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Ngada Tahun 2023 dan penjelasan pemerintah Terhadap 3 Ranperda.

Turut hadir Pada acara Persidangan, Bupati Ngada, Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Ngada, Kapolres Ngada, Sekda Ngada, Staf Ahli Bupati Ngada, Asisten Setda Ngada dan Pimpinan Perangkat Daerah lingkup Pemda Ngada.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *